Pelajari ini, Agar Tak Mudah Menyerah
Berikut hal-hal yang akan aku bagi saat merasa diri ingin menyerah pada suatu keadaan atau tantangan dalam hidup
* Jangan Memaksakan Diri
Manusiawi jika kita pernah merasakan suatu keadaan yang bertolak belakang dengan harapan. Pernah mendengar cerita banyak orang tentang realitas yang jauh dari ekspektasi. Nah, ketika kita membuat standar yang tinggi pada hal apapun yang bersinggungan dengan lingkungan tempat kita huidup, niscaya ketika segala hal tersebut yang kita rencanakan tidak sesuai dengan planing maka yang ada kita akan kecewa. wajar. Namun, kecewa berlebihan juga itu tak akan baik. Apalagi stres. Keadaan seperti itu perlu kita atasi sendiri.
Jangan menunggu orang lain mulai dari diri sendiri. Kita yang tahu benar seberapa besar tingkat resistensi yang bisa tubuh kita alami saat mendapatkan hal yang di bawah standar. Maka, jangang memaksakan diri. Kenapa? membuat standar yang terlalu tinggi atau membuat kesibukan atau pekerjaan di luar batas kemampuan akan mudah membuatmu menyerah lebih awal.
Hidup harus terukur. Itu petuah orangtua dulu. Ngaji diri, adalah hal yang perlu dilakukan untuk mengukur kapasitas diri terhadap suatu hal. Eittss tapi tunggu dulu, jangan salah tangkap. Tidak memaksakan diri bukan berarti kita mudah menyerah. Buka itu yang dimaksud. Tetap, ikhtiar maksimal itu nomor satu. Itu pula yang diajarkan dalam agama Islam. Namun, setelah bab ikhtiar sudah maksimal, sisanya biar Allah yang putuskan. Di sini lah letak jangan memaksakan diri yaitu dengan belajar ikhlas.
* Reschedule dan Strategi Baru
Ada hal yang tak kalah penting dalam hal bagaimana kita mengatur waktu untuk suatu kegiatan. Orang-orang sukses adalah orang tak banyak mengeluh. Orang sukses menyulap keluhan menjadi keberhasilan. Satu lagi, tak ada kamus menyerah dalam hidup orang-orang sukses. Maka mencari alternatif lain adalah jalan lain menuju tujuan.
Siapkan plan A dan Plan B dalam merumuskan suatu tujuan. Jika kita gagal pada rencana A maka kita bisa lakukan rencana lain. Begitu seterusnya sampai berhasil. Jadwal ulang, rombak ulang. Hanya orang-orang sukses yang berhasil melampauinya. Bukankah kemenangan itu adalah kegagalan yang tertunda? Oleh karena itu coba lagi dan atur ulang jadwal dan strategi lagi.
* Cari Teman Berbagi
Manusia adalah makhluk sosial. Sedikit banyak kita berdiri atas pengaruh hidup orang lain. Namun, salah memilih teman itu akan berakibat buruk. Saat kita dalam keadaan yang putus asa dan ingin menyerah pada keadaan carilah pegangan atau motivasi dari orang-orang yang tepat. Ingat orang yang tepat ya. Teman yang tepat akan mengarahkan kita pada hal yang baik.
Mempunyai tim yang solid dalam suatu proyek itu akan lebih memudahkan pekerjaan dalam memperolah hasil yang maksimal. Seorang sahabt bisa menuntun saat kita terjatuh. Lalu mengajak sama-sama untuk berproses.
Maka hal-hal yang telah dijabarkan di atas menjadi suatu kesatuan yang musti dipahami dan dipelajari terutama diterapkan dalam kondisi katakan tidak pada menyerah. Dengan demikian hal atau langkah kita akan lebih ringan dan mudah menuju jata sukses.
Yuk ah tetap semangat
BalasHapusMangaatseee 🤗
BalasHapus